145+ Ide Nama Usaha Minuman Unik beserta Artinya | Terbaru dan Terlengkap

Ide Nama Usaha Minuman Kekinian Unik
nama brand minuman kekinain

Usaha minuman kekinian sekarang ini menjadi primadona di berbagai para pengusaha pemula. Salah satu faktor yang mendorong usaha minuman kekinian diminati banyak orang yaitu :

  • Pertama, bisa dijalankan dengan modal minim, 
  • kedua, sangat menguntungkan.
  • Ketiga, mudah dipelajari dan diterapkan di berbagai kalangan. 


Perlu anda ketahui, bahwa omset dari usaha minuman ini berkisar di antara jutaan hingga ratusan juta perbulannya.

Namun salah satu faktor pendukung kesuksesan usaha minuman tidak lepas dari nama brand atau nama usahanya itu sendiri. Maka dari itu, nama usaha minuman yang anda miliki saat ini harus benar-benar unik dan menarik. Hal ini bertujuan agar usaha minuman makin dikenal banyak orang.

Namun, beberapa orang terkadang masih kebingungan mencari nama usaha yang unik dan menarik untuk usahanya itu sendiri. Jadi apakah anda memiliki masalah yang sama?

Dari pada bingung tidak jelas, anda bisa membaca referensi ide nama usaha minuman yang unik dan lucu seperti berikut ini.



Tips Jitu Memilih Nama Usaha Minuman Kekinian

Menamai usaha minuman sendiri sebenarnya susah-susah gampang, sebab munculnya ide nama usaha terkadang tidak bisa ditebak. lalu mengapa sih suatu usaha perlu nama yang unik dan menarik? Sebab nama usaha berperan penting sebagai identitas yang khas agar usaha anda bisa bertahan dari persaingan bisnis minuman yang sangat ketat. 

Jadi, agar nama usaha minuman anda bisa unik dan menarik maka anda bisa mengikuti tips-tips berikut ini.

1| Singkat, Unik, Dan Mudah Diingat.

Hal yang mudah untuk menentukan nama usaha minuman yaitu dengan menggunakan nama-nama yang singkat, unik, dan mudah diingat. 

Jika kata-kata yang anda gunakan semakin mudah ucapkan dan unik, maka semakin cepat pula usaha anda untuk diingat orang.

2| Gunakan Bahasa Asing dan Sisipkan Kata Kerja atau Kata Sifat

Bahasa asing ternyata merupakan salah satu alternatif untuk menamai usaha minuman kekinian. Selain itu, bahasa asing diyakini mampu memberikan kesan yang menarik di berbagai kalangan masyarakat seperti The Best Thai Tea, The Best Boba, dan masih banyak lagi.

Tak hanya bahasa asing, menambahkan kata sifat dan kata kerja ternyata juga bisa mempengaruhi keunikan nama usaha minuman kekinian, contohnya seperti Es Boba Galak, Juice Cakep, dan sebagainya.

Setelah mengetahui tips memberi nama usaha minuman secara lengkap, selanjutnya kita akan membahas referensi apa saja mengenai nama usaha minuman kekinian yang unik dan menarik. 


3| Pakai Jasa Konsultasi Nama Brand Minuman

Jika kesulitan dalam menentukan nama usaha/brand minuman kekinian, maka Anda bisa menggunakan jasa layanan konsultasi nama usaha dari profitnesia.


Mengapa?

  • Nama usaha/brand memiliki filosofi dan arti yang bagus
  • Nama memiliki kesan unik, menarik, hingga mudah diingat.
  • Nama berpotensi besar cepat dikenal dan bisa muncul di situs pencarian internet, media sosial, hingga sejenisnya.
  • Hingga dapat meningkatkan penjualan Anda.


Penasaran dengan jasa yang kami berikan? silahkan Klik Disini.


Ide Nama Usaha Minuman Unik Dan Artinya Terlengkap

Jenis usaha minuman memang sangatlah banyak seperti usaha minuman thai tea, boba, jus buah, hingga minuman kekinian lainnya. Berikut nama usaha minuman unik secara lengkap meliputi usaha minuman boba, thai tea, jus, hingga minuman kekinian.


Referensi Ide Nama Usaha Minuman Thai Tea Terbaik

Es Thai Tea
search image : freepik

Thai tea merupakan salah satu minuman yang berasal dari negara Thailand. Thai tea merupakan minuman dengan campuran teh ceylon, susu, dan gula.

Bagi anda yang ingin membuka usaha thai tea, berikut referensi nama usaha minuman thai tea yang unik dan menarik.

1. Thai Tea Ku 

Kata "Ku" memiliki arti "Saya" atau"Aku". Jika kita simpulkan, nama usaha minuman ini memiliki arti "Kedai Thai Tea Milik Saya". 

2. Thai Tea Me

"Me" jika kita terjemahkan ke dalam bahasa indonesia berarti "saya", jadi ide nama usaha minuman ini sama seperti nomor 1 ya sob.

3. Thai Tea Mu

Thai Tea Mu merupakan salah satu nama ide usaha yang cukup simpel dan elegant, karena memiliki arti bagus seperti berikut ini "minuman thai tea bisa menjadi milikmu dan menjadi minuman favoritmu".

4. Ngombe Thai Tea

"Ngombe" dalam bahasa jawa memiliki arti "minum", jadi jika telaah bahwa "Ngombe Thai Tea" berarti "minum thai tea".

5. Mik Thai Tea

Makna "Mik" sama artinya dengan nomor 4 yang berarti "minum".

6. Ngunjuk Thai Tea

"Ngunjuk" berarti "minum", jadi jika kita cermati bahwa ide nama usaha minuman ini memiliki arti sama dengan nomor 4.

7. Thai Tea Sheger

"Sheger" sebenarnya merupakan kata yang berasal dari "Segar", akan tetapi kata tersebut sengaja dibuat seperti itu agar bisa menarik pelanggan yang melintas.

8. Sun Thai Tea

"Sun" artinya "Matahari", dengan nama ini, diharapkan usaha minuman thai tea anda bisa bermanfaat dan berkembang lebih luas seperti sinarnya matahari.

9. Thai Tea Drink

"Drink" berarti "minum", Thai Tea menunjukkan menu minuman "Thai tea", jadi jika satukan nama tersebut berarti "Minuman Thai Tea".

10. Best Thai Tea

"Best" memiliki arti "terbaik". Jika kita cerna maknanya, "Best thai tea" berarti minuman thai tea di tempat usaha anda sangat terbaik dari segi rasa maupun kualitasnya.

11. Thai Tea Mix

"Mix" memiliki arti "campur/campuran". Jadi bisa kita simpulkan bahwa "thai tea mix" menandakan bahwa usaha minuman di tempat anda memiliki berbagai macam rasa.

12. Thai Tea Famous 

"Famous" berarti "terkenal", jadi diharapkan dengan nama ini, usaha anda semakin terkenal dengan cepat).

13. Thai Tea Bosku

"Thai Tea Bosku" dengan nama usaha unik dan menarik ini, diharapkan usaha semakin lancar sehingga anda nantinya bisa benar-benar menjadi bos.

14. Iki Thai Tea

"Iki" dalam bahasa jawa berarti "ini", jadi arti tersebut menunjukkan bahwa ini adalah kedai thai tea).

15. Thai Tea Indonesia

"Thai Tea Indonesia" menunjukkan nama usaha yang berada di wilayah negara Indonesia.

16. Thai Tea Jreng 

"Jreng" memiliki makna "semangat", jadi jika anda memakai usaha ini, diharapkan usaha minuman thai tea anda semakin jreng kedepannya.

17. Mau Thai Tea

"Mau" berarti "menginginkan "sesuatu", jadi nama usaha minuman tersebut diharapkan pembeli mau terus membeli minuman di kedai thai tea anda.

18. Queen Thai Tea

"Queen" berarti "ratu". Dengan nama tersebut diharapkan usaha minuman thai tea anda selalu di atas terus dan terus layaknya seorang ratu yang memimpin sebuah kerajaan terus menerus. 

19. Boba Thai Tea

"Boba" sebenarnya mutiara-mutiara kecil yang digunakan untuk campuran minuman kekinian dengan bahan dasarnya dari tepung tapioka. Jadi "Boba Thai Tea" memiliki arti "minuman thai tea dengan toping boba".

20. Kangen Thai Tea

"Kangen Thai Tea" merupakan salah satu contoh nama usaha minuman kekinian yang unik, karena maknanya seperti berikut ini "Yang minum thai tea disini bakalan kangen terus dengan rasanya dan penjualnya" hehehehe.

21. (Nama Kamu) + Thai Tea

Selain itu, ada beberapa nama usaha minuman alternatif yang bisa anda gunakan yaitu Nama Anda sendiri + Thai Tea. Contoh : Rizky Thai Tea, Bagus Thai Tea, Budi Thai Tea, dan sebagainya.


Baca Juga : Ide Nama Kedai Es Krim Unik dan Kekinian | Cocok Untuk Usaha 2022


Referensi Ide Nama Usaha Minuman Boba Yang Bagus

Minuman Boba Terunik
search image : freepik

Minuman Boba merupakan salah satu minuman yang berasal dari negara Taiwan, minuman boba berasal dari campuran teh susu ditambah dengan "mutiara hitam/boba" yang terbuat dari tepung tapioka. Bagi anda yang ingin merencanakan usaha minuman boba, berikut referensi nama unik untuk usaha minuman boba.

1. The Best Boba 
Memiliki arti "minuman boba yang terbaik".

2. Boba Mix
Boba Mix menandakan usaha minuman yang anda jalankan memiliki menu yang bermacam-macam namun topping yang diberikan berupa boba.

3. Nge-Boba
"Nge Boba lebih asik dari pada Neg Ghibah ya sob".

4. BobaNesia
Nesia diambil dari nama belakang Indonesia, Jadi BobaNesia berarti "usaha minuman boba berada di negara Indonesia".

5. Boba Mu
Boba Mu memiliki maksud seperti berikut "Minuman Boba yang ditunjukkan khusus buat kamu".

6. Kangen Boba
Nama tersebut ternyata dimaksudkan agar pelanggan dapat kembali lagi untuk meminum boba dengan perasaan kangen.

7. Nina Boba
"Menggabungkan "kata unik" + "nama boba" membuat pelanggan tertarik datang ke usaha anda".

8. Serba Boba
"Berbagai jenis minuman dengan campuran topping boba ada di tempat  anda".

9. Pengen Boba
"Rasa yang enak, membuat pelanggan beli lagi, lagi, dan lagi".

10. Boba Bom
Bom = "Meledak", jadi nama Boba Bom dimaksudkan agar penjualan minuman boba bisa membludak dan boom di kalangan masyarakat.

11. Mafia Boba
Menambahkan kata-kata "heboh" + boba membuat pelanggan semakin melirik usaha minuman kita.

12. Boba Ku
"Minuman Boba Paling Laku dan Ditunjukkan buat kamu".

13. Xie Boba
"Xie" dalam bahasa mandarin berarti "terimakasih".

14. Segher E Boba
"Boba yang terlihat menyegarkan".

15. (Nama Kamu) + Boba
"Menggunakan nama kamu sebagai nama usaha minuman membuat minuman boba kamu mudah dikenali banyak orang".

16. Cinta Boba
Nama usaha minuman boba yang unik ini bertujuan agar pelanggan mencintai rasa minuman boba dan membuat hidupmu lebih berwarna.

17. Rindu Boba
"Minuman boba yang enak membuat rindu seseorang sehingga pengen beli lagi dan lagi".

Referensi Nama Kedai Jus Buah Yang Menarik

Jus buah merupakan salah satu minuman yang menyehatkan, sebab pembuatan berasal dari buah-buah asli. Bagi anda yang ingin merencanakan membuka usaha kedai jus buah, berikut referensi nama kedai jus buah yang unik dan menarik.
  • Juicy Home (Kedai jus berada di rumah).
  • Ngiler Juice (Melihat jus yang anda buat hingga ngiler banyak orang).
  • Best Juice (Memiliki makna bahwa minuman jus yang ada di kedai anda sangat terbaik dari yang lainnya).
  • Juice True (Jika kita baca terdengar seperti "justru").
  • Healthy Juice (Menandakan jus buah terbuat 100% dari bahan menyehatkan).
  • Buk E Juice (Yang membuat adalah emak-emak atau ibu-ibu).
  • Om Juice (Yang membuat adalah om-om).
  • Amanah Juice 
  • Top Juice
  • Mimik Juice (Mimik berarti "minum")
  • Juice Avengers (Diharapkan para pelanggan lebih sehat dan kuat setelah meminum jus di kedai anda seperti tokoh Avengers). 
  • Kenzo Juice (Kenzo berarti "sehat dan kuat").
  • Just Juice (Jika dibaca terdengar seperti "jas jus").
  • Jus Rus (Jika kita baca terdengar seperti "jurus").
  • 24 K Juice (Menandakan, bahwa kedai jus anda buka selama 24 jam).
  • Raja Jus (Menandakan bahwa buatan jus anda tidak tertandingi oleh kedai jus lainnya). 
  • Queen Juice (Menandakan bahwa buatan jus anda tidak tertandingi oleh kedai jus lainnya).
  • Magic Juice (Rasa jus buah yang anda buat seperti menyihir semua para pelanggan).
  • 123 Juice.
  • ABC Juice.
Gimana, apakah ide nama usaha jus buah di atas membuat anda tertarik memakainya.

Bonus Referensi Nama Usaha Minuman Kekinian Lainnya + Artinya

  • Cupa Copi Cinta (Cocok digunakan untuk nama usaha minuman yang berbahan dasar kopi).
  • Sropat Sruput (Cocok digunakan untuk nama usaha minuman kekinian).
  • Terngiang Ngiang (Cocok digunakan untuk nama usaha minuman kekinian).
  • ZuSu Healthy (Cocok digunakan untuk nama usaha minuman susu murni).



Gimana nama usaha minuman tersebut? Apakah kumpulan nama merek minuman dan artinya sangat cocok bagi usaha anda? Silahkan komen dibawah ini ya sob.

Semoga bermanfaat.

Noted : Nama tersebut sewaktu-waktu bisa dipakai orang, jadi jika sudah didaftarkan ke hak cipta tidak bisa anda pakai lagi ya sob,.
Anggi Wicaksono
Anggi Wicaksono Founder Profitnesia.com | Penulis Artikel SEO | Spesialis Pembuatan Nama Brand dan Perusahaan

Posting Komentar untuk "145+ Ide Nama Usaha Minuman Unik beserta Artinya | Terbaru dan Terlengkap"